Kamis, 27 Juli 2017

PEMBERDAYAAN

 
KERAJINAN DARI KERTAS KORAN
Kegiatan untuk para lansia  sebenarnya lebih ditujukan untuk membuat para lansia sehat dan merasa gembira/bahagia.
Kalaupun itu dimaksudkan untuk memberdayakan para lansia, tetap saja dalam kerangka  lansia haruslah hepi dan tidak terbebani. Maka kegiatan pemberdayaan pun harus mengikuti  irama/ritme  lansia yang santai,tergantung  minat, dan ketelatenan.
Kegiatan membuat kerajinan dari Koran, tidak semua lansia mau mengikuti, sama juga tidak semua lansia minat untuk berkebun (takut cacing misalnya)
Yang penting kami memberi  penawaran kegiatan yang relatif murah karena bahan bakunya hanya Koran bekas.Beberapa lansia yang berminat dan mau belajar den gan pelatih yang kami sediakan, nampaknya  cukup berhasil juga dengan hasil kerajinan yang lumayan rapi, seperti kotak tisu, kotak kue , tatakan gelas dll. Pemasaran masih terbatas untuk kalangan tertentu, misal para simpatisan atau pecinta lansia…he he he , juga beberapa kali ikut bazaar. Tapi tujuan utama adalah lansia bisa lebih hepi  itu saja.
 Pelatih bang  Sigit




Tidak ada komentar:

Posting Komentar